Tips Aman Internetan Pake WiFi Gratisan

Posted by


Wi-Fi merupakan sebuah teknologi nirkabel gelombang radio yang bertukar data dengan perangkat jaringan komputer. Sekarang ini banyak juga sih tersedia jaringan internet via WiFi yang sudah tersebar di seluruh sudut kota bahkan sudah di pedesaan, baik yang gretongan alias gratisan maupun berbayar. Untuk yang gratisan biasanya kita di mudahkan dengan login kata sandi dan password yang sudah di sediakan untuk bisa terhubung lewat internet dan untuk yang berbayar biasanya kita dsediakan pin atau pasword yang dimana pasword tersebut kita harus membeli paket data terlebih dahulu agar bisa terhubung dengan WiFi.

Untuk yang gretongan alias garatisan ada baiknya anda harus waspada karena bisa saja aktifitas ini dapat dijadikan celah yang empuk oleh para Hacker yang dapat meretas data anda dengan jaringan hotspot WiFi palsu, kalau sisbro tidak hati-hati maka login kredensial yang sudah kamu cantumkan bisa saja di curi.

Namun taukah anda 'kalo ada WiFi gratisan tuh seperti nemu sorga klo menurut gwe, karena dengan internet gratisan kita bisa maen game online sepuasnya streaming video sepuasnya, gwe mah gakpeduli mau di retas kek mau di hack bodo amat, toh apa untungnya ngeretas akun gue ,saya kan bukan pejabat atau orang penting lainnya saya hanya orang biasa, kalo menurut ane sih pinter pinternya si pengguna jeli gunain hotspot gratisan, yang tidak asal asalan login kredensial '.

1. Jangan percaya dengan jaringan WiFi yang tidak mencantumkan pasword atau tidak memerlukan pasword. Biasanya penjahat cyber merancang jaringan seperti ini untuk bisa melacak suluruh data pribadi si pengguna. Jaringan yang harus mencatumkan kata sandi pun nyatanya tidak dapat di percaya sepenuhnya, sisbro harus berhati hati saat login dengan jaringan hotspot yang sudah di sediakan seperti di cafe, jalan (yang di hati kapan jalan-jalan;), maupun di pusat perbelajaan.

2. Batasi kebutuhan. Saat menggunakan hotspot WiFi yang tersedia di area publik. Jangan menggunakan untuk mengakses akun perbankan atau transaksi lainnya, Disarankan untuk memakai data mobile saja agar aman. Karena hal tersebut sangat rentan terhadap pencurian data.


3. Matikan WiFi bila tidak menggunakannya. Dengan langkah ini tentu saja akan melindungi data diri sisbro serta bisa menghmat daya baterai smartphone kamu, selain itu tindakan tersebut bisa melindungi dari beberapa metode pelacakan seperti contoh, sisbro duduk sejenak di depan toko penjualan perhiasan, maka bersiap siaplah melihat iklan promosi perhiasan yang tertera pada layar smarphone kamu. Itu adalah strategi marketing yang di gunakan dalam berjualan.

4.Gunakan URL https. Ada banyak situs yang menunjang https seperti Wikipedia, Facebook dan Google. dengan menggunakan https maka akan mengenkripsi semua yang kamu kirim maupun kamu terima oleh situs tersebut karena terjamin keamanannya.

5. Virtual private network (VPN). Usahakan untuk mempertimbangkan jaringan VPN, dengan metode ini memang terbukti baik buat melindungi data yang kamu gunakan, karena layanan tersebut dapat mengenkripsi semua data yang kamu kirimkan. Carilah VPN dengan versi gratisnya seperti proXPN, your Freedom, Hotspot Shield serta Cyber Ghos. Penyedia layanan tersebut telah tersedia paket standar gratis, tetapi memiliki batasan pada kecepatannya.

Ada juga beberapa keuntungan lainnya yaitu, dapat menyediakan layanan akses oleh berbagai sumber yang biasanya di sensor baik dalam ataupun luar negeri ( jika sisbro membutuhkannya)



Blog, Updated at: 6:30 PM

0 Comment:

Post a Comment

Tinggalkan jejak komentar anda?

KAMU HARUS TAHU

ARCHIVE

LABELS

UPDATE VIA EMAIL
Berlangganan artikel via email!